nblindonesia.com - 28/08/2010
Jajal Kekuatan Lapis Kedua
SURABAYA – Seri pertama National Basketball League (NBL) Indonesia 2010–2011 bakal digelar 16–24 Oktober mendatang. Tapi, Cahaya Lestari Surabaya (CLS) Knights Surabaya tidak mau bersantai. Tim itu sudah mengagendakan pertandingan tryout dengan sejumlah tim NBL di Jakarta menjelang seri perdana NBL.
CLS akan menghadapi tim-tim NBL mulai 30 Agustus mendatang di Jakarta. Pada hari pertama tryout, Dimaz Muharri dkk akan berhadapan dengan Stadium Jakarta (30/8). Berturut-turut CLS bakal bertarung dengan Aspac Dell Jakarta (31/8), Pelita Jaya Jakarta (2/9), dan Garuda Flexi Bandung (3/9). Terakhir, CLS akan menghadapi Muba Hang Tuang IM Sumsel pada 4 September.
Pelatih CLS W. Amran mengatakan, pihaknya akan serius menghadapi beberapa pertandingan tersebut. Laga itu, menurut dia, bakal menjadi ujian seberapa siap CLS mengarungi kompetisi NBL. Hal tersebut terlihat dalam latihan di GOR Kertajaya sore kemarin (27/8). Skuad CLS mengoptimalkan semua potensi pemain intinya. Tim pelatih sangat serius menguji pola pertahanan dan penyerangan para pemainnya.
’’Kami masih terus melihat kekurangan tim ini agar di kompetisi reguler nanti tim ini bisa maksimal,’’ kata Amran saat ditemui di selasela latihan sore kemarin.
Rangkaian pertandingan uji coba yang dilakoni CLS, tambah dia, sangat penting. Sebab, dalam pertandingan tersebut, dia akan mencoba menurunkan beberapa pemain lapis kedua. Barisan pemain cadangan tersebut bakal diberi kesempatan turun. ’’Kalau tidak ada kesempatan ini, kapan mereka matang,’’ ucap Amran.
Mantan pelatih Stadium Bhinneka Jakarta itu menam bahkan, menjelang seri perdana beberapa kekurangan akan dibenahi. (nur/c4/diq)
Sources:
- nblindonesia.com
- nblindonesia.com
- Jawa Pos
Tidak ada komentar:
Posting Komentar